Hai Hai Watt's Dessert Lovers..
Mau cerita sedikit, mungkin masih ada yang bingung. Watt's Dessert Bar dengan BIG.BOSS Pancake n' Waffle ini beda atau sama aja sih?
Jadi gini, bermula dari 2 orang Founder yaitu Melvia Kharisma (Pipaai) & Walad Ritonga (Walad) yang awalnya mendirikan BIG.BOSS ditahun 2014 dengan versi Gerobakan di Tasbih 2 Medan. Dan kemudian berpindah2 dari Mulai Tasbih 1 hingga Jl. Dr Mansyur (maklum, kemaren masih nyewa2 lapak diteras-teras).
Setelah BIG.BOSS berjalan 1 tahun, Founder pun kembali mencoba peruntungan didunia "jajanan" namun dengan menu yang fokus pada Cookies, Chocolate & Cake. Maka lahir lah Watt's di tahun 2015.
Berbeda dengan BIG.BOSS, Watt's hanya berjualan via Online dan produksi rumahan. Tak jarang jika ada konsumen yang mau menjemput orderannya, Produk Watt's dititipkan di gerobak BIG.BOSS. Begitulah hingga tahun 2016 kemarin.
Sampai di bulan April 2016, Watt's buka cafe. Yang diberi nama Watts Dessert Bar hingga saat ini. Disini Watt's dan BIG.BOSS bersatu, dari mulai Team hingga Menu nya. Gerobak BIG.BOSS pun sementara di non-aktifkan. Tapi kami tetap berencana untuk membukanya lagi ditempat yang berbeda. Untuk temen-temen yang punya info lapak untuk BIG.BOSS kembali meng-gerobak (bukan mengudara 😂) boleh kabar-kabarin kita ya hehe. Thankyou ❤
Instagram :
- https://www.instagram.com/watts.id/ (watt's)
- https://www.instagram.com/big.boss_id/ (big.boss)